Selasa, 18 Desember 2012

Wisata Danau SituGede yang Tersembunyi


Minggu, 16 Desember 2012 saya mendapat undangan teman kompasianer @achmadsiddikthoha untuk menghadiri bedah buku terbarunya yang berjudul "Ketika Pohon Bersujud" sekaligus penanaman pohon di hutan dalam rangka Hari Pohon Sedunia dan Hari Penanam Pohon Indonesa. Kebetulan tempat bedah bukunya melewati danau situgede dan masuk ke dalam hutan dramaga.menjadi pensaran buat saya untuk sejenak menikmati hutan dan danau situgede.

Tapi kali ini saya tidak akan mengulas bedah buku tersebut, saya akan mengulas sekilas tentang Danau SituGede karena untuk pertama kalinya saya mengetahui ada tempat wisata gratis yang murah meriah. klo dilihat tempat tersebut harus butuh penyegaran dari pemerintah setempat agar potensi wisata yang dimiliki kota Bogor bisa lebih dikenal dan diketahui masyarakat banyak.

Danau SituGede

Danau Situgede yang berada di wilayah Kelurahan Situgede, kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. tepatnya di daerah bubulak, Angkot yang melewati tempat wisata hanya angkot 15 jurusan Merdeka-Bubulak.





Tempat wisata danau SituGede yang disampingnya terdapat Hutan Penelitian Dramaga semakin sejuk dan nyaman untuk mengisi akhir pekan bersama keluarga maupun bersama teman.selain itu di dalam hutan ada tempat penangkaran rusa.



Penagkaran Rusa

Semoga danau SituGede dan Hutannya bisa lebih lagi dikembangkan lagi menjadi objek wisata favorit kota bogor dan menjadi salah satu pilihan tempat rekreasi keluarga yang menyenangkan.

Kamera EOS Canon 1100D
Tempat : SituGede, Bogor Barat

2 komentar:

  1. Indahnya Situ Gede juga ditulis disini Gan >> http://bit.ly/1dSPy4r

    BalasHapus

Terima Kasih Sudah Mampir di Blog Saya, Semoga Berkesan dan Bermanfaat , Jangan Lupa Untuk Beri Komentarnya